Saturday, June 18, 2011

Menikmati Suasana di Pondok Lauk

Sudah sekian lama saya tidak ber'kuliner ria' dengan teman-teman. Kebetulan kali ini ada teman saya yang merayakan ulang tahun dan mengajak saya untuk makan di sebuah restoran di kawasan Tangerang Kota bernama Pondok Lauk. Ketika kami tiba disana ternyata restoran ini masih tutup, karena jam operasional mereke mulai jam 10 pagi sampai jam 2.30 siang, kemudian lanjut dari jam 5.30 sore sampai jam 10 malam. Sambil menunggu buka, kami menikmati suasana di dalam restoran ini sambil mengambil beberapa foto.

Setelah restoran buka dan semua teman sudah berkumpul, kami menuju meja yang telah kami pesan sebelumnya. Seperti biasa, hidangan pembuka adalah kerupuk dan otak-otak bakar (rasanya juga cukup enak). Untuk minuman kami memesan es kelapa muda yang enak dan juga segar.
Setelah menunggu beberapa saat, hidangan utama pun disajikan. Mulai dari Gurame asam manis, Gurame goreng kering, Kangkung hot plate, Cumi goreng tepung, Udang saus padang, Kerang saus tiram (hhmmmmm, apa lagi ya... saya sampai lupa... hahaha).





Dalam hitungan menit, hidangan pun berpindah dari atas piring ke dalam perut kami. Rasa masakan di restoran ini cukup enak, terlebih untuk menu yang digoreng. Ditambah suasana taman yang asri dengan banyak ikan Koi menambah enaknya ngobrol di restoran ini. Sayangnya tidak ada iringan live music seperti di resto lain. Namun secara garis besar, sepertinya restoran ini masuk daftar rekomendasi saya sebagai restoran yang patut dikunjungi.


0 comments:

Post a Comment

Blog Widget by LinkWithin